Saturday, 16 February 2013

Membuat Espresso Mudah Dengan French Press

French Press

Jangan sangka membuat kopi hitam ala kafe alias espresso membutuhkan mesin kopi yang mahal. Saat ini kita bisa membuat espresso sendiri dengan alat-alat pembuatan kopi dengan harga sangat terjangkau.



“French press” ditemukan oleh Attilio Calimani, seorang desainer Italia, pada tahun 1929. French press dikenal juga dengan nama lain seperti press pot, coffee press atau coffee plunger. Di Inggris dan Belanda alat ini disebut cafetiere atau сafetière à piston, yang berarti pembuat kopi.

French press jika dipisahkan dari pegangannya berbentuk tabung kaca dengan saringan pada tutupnya. Ketika bagian tutup ditekan, maka saringan akan mendorong ampas kopi ke bagian paling bawah. Alhasil, kita akan mendapatkan kopi hitam nikmat tanpa ampas. 

Cara membuat kopi dengan French press

Nah sekarang mari kita mulai membuat kopi dengan French press. Saran saya, gunakan biji kopi yang digiling sendiri sebab cita rasanya akan berbeda. Mesin giling biji kopi manual sudah mudah ditemukan di toko-toko peralatan rumah tangga. Gilinglah kopi kasar-kasar, supaya nanti ampas mudah tertinggal di bawah saringan.

Untuk secangkir kopi, kita membutuhkan 1,5 sendok makan bubuk kopi (atau 15 gram biji kopi) dan 200 ml air mendidih. Tambahkan bubuk kopi bila ingin secangkir kopi yang lebih pekat. 

1. Jangan tuangkan semua air mendidih ke dalam French press, tapi tuanglah sedikit dulu dan ratakan ke seluruh permukaan, agar French press menjadi hangat. Ini berguna menjaga agar kopi yang Anda buat nanti tidak cepat dingin. 

2. Suhu air yang ideal untuk membuat kopi adalah 90 derajat Celsius, jadi tunggulah beberapa saat setelah air mendidih. Masukkan bubuk kopi ke dalam French press (yang sudah hangat), lalu tuangkan air panas. Lalu aduklah hingga air tercampur merata dengan kopi dan tunggu sekitar 3 menit.

3. Setelah 3 menit, pasang tutup French press dan tekan saringan perlahan-lahan sampai dasar. Dan kita akan mendapatkan kopi hitam tanpa ampas dengan cita rasa yang nikmat. 

4. Karena saya tidak begitu suka kopi hitam, saya menambahkan sedikit krimer agar cita rasa kopi menjadi lebih ringan. Namun jika Anda penggemar kopi hitam, krimer bisa dilewatkan.

1 comment:

  1. wah boleh di coba nih, kaya'x mantap..
    makasih tipsnya gan..

    ReplyDelete

Jangan Lupa Tinggalkan Komentar !!